Kamis, 27 Agustus 2015

Tips Menghemat Pengeluaran

Banyak orang tidak menyarankan pemakaian kredit card karena ini justru akan menyebabkan pemborosan. Pada dasarnya itu kembali lagi kepada diri anda sendiri. Orang yang sudah terbiasa berhemat biasanya tidak mengalami masalah saat memegang kartu kredit.

Cobalah untuk membuat pembukuan tentang jumlah pemasukan dan pengeluaran setiap bulan. Dengan cara ini anda benar-benar tahu mana yang harus diprioritaskan dan mana yang harus dikesampingkan. Sisihkan sedikit uang setiap hari.Seberapapun kecilnya jumlah uang, jika ditumpuk pasti akan menjadi banyak.

Jangan mudah tergoda,ini merupakan poin yang utama sebagai bentuk usaha mendisiplinkan diri. Dan, memang kunci utama mengatur keuangan usaha adalah disiplin dalam mematuhi porsi persentase yang kita atur untuk keuangan usaha dan pribadi. Godaan biasanya sering datang saat sedang banyak order. Barang-barang tadinya belum terlalu penting jadi seperti “minta dibeli”.

Pertahankan agar cash flow tetap positif. Dunia usaha tidak terlepas dari hitung-hitungan untung dan rugi. Untuk membuat perencanaan keuangan perusahaan, maka arus kas (cash flow) harus positif, sehingga merencanakan keuangan selanjutnya lebih mudah. 

Bagaimana kalau cash flow perusahaan tersebut negatif / rugi? Yang harus dilakukan adalah menekan biaya produksi/biaya yang lain lebih kecil dari pemasukan, namun Anda juga harus tetap memperhatikan aspek lain, misalnya kualitas produk atau jasa yang Anda jual.

Buat cadangan dana darurat (emergency fund). Keberadaan dana darurat / emergency fund sangat penting bagi usaha kecil menengah. Dana darurat ini untuk mengantisipasi apabila dalam beberapa hari/bulan tidak mendapatkan order; ada karyawan yang masuk rumah sakit karena kecelakaan, ada order yang cukup besar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Waralaba Ayam Gurih

Waralaba Tahu Terlaris

Jasa Marketing Online Sukses